A11Y

HOME

MENU

CARI

Pengurus IKA Fakultas Farmasi USU Dilantik

Diterbitkan Pada17 Maret 2023
Diterbitkan OlehBambang Riyanto
Pengurus IKA Fakultas Farmasi USU Dilantik
Copy Link
IconIconIcon

Pengurus IKA Fakultas Farmasi USU Dilantik

 

Diterbitkan oleh

Jumat, 17 Maret 2023

Diterbitkan pada

Bambang Riyanto

Logo
Download

Dekan Fakultas Farmasi apt. Khairunnisa S.So.,M.Pharm., Ph.D yang hadir pada acara tersebut mengapresiasi pelantikan pengurus baru IKA Farmasi USU. Ia mengharapkan kontribusi dari anggota IKA untuk terlibat membangun dan mendongkrak kemajuan Fakultas Farmasi.

HUMAS USU - Pengurus Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Farmasi Universitas Sumatera Utara (USU) periode 2022-2026 resmi dilantik, Sabtu (13/03/2023) di Aula Fakultas Farmasi. Pelantikan ini menghasilkan apt. Sri Suriani Purnawati S.Si., M.Kes menjadi Ketua Pengurus IKA Farmasi.

Dekan Fakultas Farmasi apt. Khairunnisa S.So.,M.Pharm., Ph.D yang hadir pada acara tersebut mengapresiasi pelantikan pengurus baru IKA Farmasi USU. Ia mengharapkan kontribusi dari anggota IKA untuk terlibat membangun dan mendongkrak kemajuan Fakultas Farmasi.

“Saya sebagai Dekan Fakultas Farmasi sangat apresiasi dengan pelantikan pengurus pada hari ini, seperti yang saya sampaikan bahwa fakultas dengan IKA Farmasi tidak bisa terpisah ya, saya harapkan sekali kontribusi dari IKA Farmasi ini dapat membangun secara bersama sama.” ujarnya.

Setelah pelantikan ini, pengurus IKA Fakultas Farmasi akan melakukan rapat kerja, menyusun program kerja, serta mendata keberadaan alumni. Hal ini disampaikan oleh Ketua IKA Fakultas Farmasi USU apt. Sri Suriani Purnawati S.Si., M.Kes.

“Tentunya kita akan melakukan rapat kerja kepada seluruh pengurus untuk membuat program-program, seperti yang disampaikan oleh Ibu Dekan tadi, bahwa kita yang lebih utama itu adalah untuk mendata alumni, di mana keberadaan alumni sehingga dengan data ini kita bisa melihat sejauh mana potensi dari alumni yang ada, kemudian peran serta kontribusi apa yang kita bisa berikan kepada Fakultas Farmasi untuk meningkatkan performa, sumbangsih terhadap kemajuan dari Fakultas Farmasi,” jelas Ketua IKA Fakultas Farmasi USU.

Lebih lanjut Ketua IKA Fakultas Farmasi menerangkan akan terdapat kerja sama di bidang IT, seni, olahraga, dan lainnya terkait pembinaan anggota.Ia berharap rapat kerja yang akan dilangsungkan dalam waktu dekat menghasilkan program yang dapat meningkatkan peran alumni bagi kesejahteraan Fakultas Farmasi USU.

Sebagai informasi, IKA Fakultas Farmasi akan melakukan konsolidasi dengan alumni Magister Manajemen. (Bambang Riyanto)


Author: Bambang Riyanto - Humas

Interviewee: apt. Khairunnisa S.So.,M.Pharm., Ph.D - Dekan Fakultas Farmasi USU

Photographer: Amri Simatupang - Humas

Fitur Aksesibilitas

  • Grayscale

  • High Contrast

  • Negative Contrast

  • Text to Speech

icon

Universitas Sumatera Utara

Online

Halo, Ada Yang Bisa Saya Bantu?