A11Y

HOME

MENU

CARI

Program Sarjana

Sastra Batak

Universitas Sumatera Utara

Banner

Program Sarjana Sastra Batak Universitas Sumatera Utara (USU) merupakan satu-satunya program studi sastra Batak di dunia yang tergabung dalam kelompok jurusan sastra di Fakultas Ilmu Budaya. Sejak berdirinya, program studi ini telah menjadi wadah bagi mahasiswa berbakat untuk mengembangkan potensi mereka dalam bidang sastra Batak. Fokus utama program studi ini adalah memberikan mahasiswa keterampilan berbicara, menulis, dan mendengarkan dengan menggunakan bahasa Batak dalam berbagai dialeknya, seperti Toba, Karo, Angkola/Mandailing, Simalungun, dan Pakpak/Dairi. Selain itu, mahasiswa juga akan mempelajari sastra, bahasa, serta kebudayaan dan adat Batak secara mendalam.

Didukung oleh dosen-dosen yang ahli dalam sastra Batak dan memiliki sertifikasi ajar nasional serta penggunaan kurikulum terpadu, kami berkomitmen untuk memberikan pendidikan dan pengalaman belajar yang interaktif kepada mahasiswa kami. Tujuan utama kami adalah menciptakan individu-individu terbaik di bidang sastra Batak yang mampu bersaing dalam skala nasional dan internasional. Lulusan program studi kami memiliki peluang karir yang luas, mulai dari menjadi penerjemah atau praktisi budaya, hingga berpotensi bekerja sebagai jurnalis atau reporter yang mengkhususkan diri dalam liputan budaya dan kehidupan masyarakat Batak.

Kunjungi Laman Program Studi
Program Sarjana Sastra Batak

Butuh informasi lebih lanjut? kunjungi website fakultas, atau hubungi kami via e-mail.

sastrabatak@usu.ac.id

Program Studi Sarjana Sastra Batak

Terakreditasi Baik Sekali

No. 2044/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/V/2023

Visi Program Sarjana Sastra Batak

Pada tahun 2026, Program Studi Sastra Batak Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sumatera Utara menjadi pusat pengkajian budaya Batak yang unggul di Indonesia dan dapat mengujudkan internasionalisasi.

Misi Program Sarjana Sastra Batak

Pendidikan Ilmu Bahasa

Pendidikan Ilmu Bahasa

Menyelenggarakan pendidikan di bidang ilmu bahasa, sastra, dan budaya Batak (Toba, Karo, Angkola/Mandailing, Simalungun, Pakpak/Dairi).

SDM Andal

SDM Andal

Menjadi pusat sumber daya manusia yang handal dan terpercaya dalam pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat di bidang bahasa, sastra, dan budaya Batak (Toba, Karo, Angkola/Mandailing, Simalungun, Pakpak/Dairi).

Kerja Sama

Kerja Sama

Melaksanakan kerjasama dengan instansi terkait dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat.

Penelitian dan Pengabdian

Penelitian dan Pengabdian

Melaksanakan penelitian dan pengabdian yang difokuskan kepada bidang bahasa, sastra, dan budaya Batak serta hasilnya akan dijadikan dokumen dan sumber data tertulis bagi para peneliti dan pembelajar bahasa, sastra, dan budaya Batak (Toba, Karo, Angkola/Mandailing, Simalungun, dan Pakpak/Dairi).

Menghasilkan Wirausahawan

Menghasilkan Wirausahawan

Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan wirausahawan yang mampu mengembangkan bahasa, sastra, dan budaya Batak.

Diminati Masyarakat

Diminati Masyarakat

Menjadikan program studi Sastra Batak ini menjadi program studi yang diminati oleh masyarakat, terutama generasi muda, karena program studi ini merupakan satu-satunya program studi yang ada di Indonesia.

ornament

Peminatan

Peminatan adalah bidang spesialisasi yang dapat dipilih oleh mahasiswa/i untuk mendalami pengetahuan dan keterampilan tertentu dalam program studi yang diambil. Dengan memilih peminatan yang sesuai dengan minat dan bakat, mahasiswa/i dapat mengembangkan kompetensi yang lebih mendalam dan relevan dengan kebutuhan pasar kerja. Peminatan juga membantu mahasiswa/i untuk mengeksplorasi bidang tertentu yang menjadi minat dan passion mereka, sehingga dapat memperluas wawasan dan memperkaya pengalaman belajar.

Linguistik

Linguistik

Sastra

Sastra

Fitur Aksesibilitas

  • Grayscale

  • High Contrast

  • Negative Contrast

  • Text to Speech

icon

Universitas Sumatera Utara

Online

Halo, Ada Yang Bisa Saya Bantu?