Program Magister Ilmu Pangan Universitas Sumatera Utara (USU) merupakan program studi tingkat lanjutan di bidang ilmu pangan yang ditujukan bagi lulusan universitas di bidang pertanian. Dalam program ini, mahasiswa difokuskan pada studi mendalam tentang ilmu pangan, mencakup aspek-aspek seperti pengolahan makanan, keamanan pangan, nutrisi, dan inovasi dalam industri pangan. Tujuannya adalah untuk menghasilkan para ahli dalam ilmu pangan yang mampu memahami serta mengelola berbagai tantangan terkait produksi, distribusi, dan konsumsi pangan.
Program Magister Ilmu Pangan USU telah memperoleh akreditasi Baik Sekali dan memberikan penekanan pada pengajaran seluruh aspek ilmu pangan, baik yang bersifat fisik, biologis, maupun kimiawi. Program ini sangat menarik bagi individu yang memiliki minat dan bakat di bidang riset dan pengembangan pangan. Lulusan dari program ini memiliki prospek karier yang luas, termasuk di bidang research & development dan ahli mutu pangan. Gelar yang diperoleh bagi mahasiswa yang menyelesaikan program studi ini adalah Magister Sains (M.Si.).
Kunjungi Laman Program StudiButuh informasi lebih lanjut? kunjungi website fakultas, atau hubungi kami via e-mail.
mag-pangan@usu.ac.idProgram Magister Ilmu Pangan
Terakreditasi Baik Sekali
1245/SK/BAN-PT/Ak.KP/M/IV/2023
Visi Program Magister Ilmu Pangan
Menjadi program studi yang mampu meningkatkan pengetahuan, penelitian, dan keahlian bidang ilmu pangan untuk pengembangan industri pangan nasional terutama dalam pemanfaatan sumber daya lokal.
Misi Program Magister Ilmu Pangan
Pendidikan
Menyelenggarakan pendidikan untuk penguasaan teori dan konsep dalam bidang ilmu pangan, utamanya yang berkaitan dengan pengembangan industri dengan memanfaatkan sumber daya lokal.
Penelitian
Melakukan penelitian dengan mengaplikasikan teori dan konsep ilmu pangan, terutama penelitian yang berkaitan dengan pengembangan industri dengan memanfaatkan sumber daya lokal.
Pengabdian Masyarakat
Melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat bekerja sama dengan berbagai pihak termasuk institusi, industri, dan masyarakat utamanya untuk mengaplikasikan hasil-hasil penelitian dosen dan mahasiswa yang berbasis pengembangan industri pangan dengan memanfaatkan sumber daya lokal.
BINTANG
Menghasilkan civitas akademika yang memiliki karakter BINTANG.
Pengembangan Ilmu
Mengembangkan dan menerapkan ilmu dan teknologi di bidang pangan dan hasil pertanian sesuai dengan perkembangan ilmu dan teknologi dalam rangka untuk meningkatkan perkembangan pangan dan hasil pertanian melalui penelitian para dosen yang bekerja sama dengan pihak industri dengan memaksimalkan penggunaan sumber daya lokal daerah Sumatera Utara.
Peminatan
Peminatan adalah bidang spesialisasi yang dapat dipilih oleh mahasiswa/i untuk mendalami pengetahuan dan keterampilan tertentu dalam program studi yang diambil. Dengan memilih peminatan yang sesuai dengan minat dan bakat, mahasiswa/i dapat mengembangkan kompetensi yang lebih mendalam dan relevan dengan kebutuhan pasar kerja. Peminatan juga membantu mahasiswa/i untuk mengeksplorasi bidang tertentu yang menjadi minat dan passion mereka, sehingga dapat memperluas wawasan dan memperkaya pengalaman belajar.
Kimia dan Analisis Pangan
Mikrobiologi dan Keamanan Pangan
Rekayasa Proses Pangan
Ilmu Pangan
Biokimia Pangan dan Gizi