LAMPTKes Dorong Prodi S3 FK USU Bereputasi Internasional
LAMPTKes Dorong Prodi S3 FK USU Bereputasi Internasional
Diterbitkan oleh
Kamis, 14 Juli 2022
Diterbitkan pada
Bambang Riyanto
Asesmen ini bertujuan untuk menjamin kualitas program S3 pendidikan Ilmu Kedokteran yang dilakukan oleh LAMPTKes sebagai pihak quality insurance eksternal. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Prodi S3 Ilmu Kedokteran, Dr. dr. Muhammad Ruada, M.Ked.(O.G), Sp.O.G.(K).
HUMAS USU - Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAMPTKes) melaksanakan asesmen lapangan pada Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (USU). Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Fakultas Kedokteran pada Senin, (11/07/2022).
Asesmen ini bertujuan untuk menjamin kualitas program S3 pendidikan Ilmu Kedokteran yang dilakukan oleh LAMPTKes sebagai pihak quality insurance eksternal.Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Prodi S3 Ilmu Kedokteran, Dr. dr. Muhammad Ruada, M.Ked.(O.G), Sp.O.G.(K).
“Nah sistem penjaminan mutu eksternal dikelola dalam hal ini LAMPTKes jadi kedatangan asesor berdua adalah dalam rangka menjamin kualitas pendidikan S3 Pendidikan Kedokteran ini akan semakin baik kedepannya,” katanya.
Dokter Muhammad Ruada juga mengatakan, bahwa LAMPTKes merupakan sebuah lembaga yang sudah direkognisi oleh World Federation for Medical Education (WFME) sebagai Lembaga akreditasi bereputasi internasional.
“Lebih daripada itu LAMPTKes sendiri juga sudah direkognisi olehWFME sebagai lembaga akreditasi yang bereputasi internasional,” ucap dr Ruada.
Ia berharap S3 Ilmu Kedokteran FK USU menjadi salah satu pendidikan dokter di Indonesia bereputasi internasional. Oleh karena itu para pemangku kepentingan dapatmemberikan kontribusi yang optimal demi memberikan dampak positif kepada S3 Ilmu Kedokteran.
“Supaya S3 Ilmu Kedokteran menjadi salah satu pendidikan dokter di Indonesia yang bereputasi internasional,” imbuhnya.
Senada dengan hal itu, salah satu Tim Assesor Dr. dr. Felicia Kurniawan, M.Kes menjelaskan, tujuan asesmen ini untuk untuk mengklarifikasi apakah hal yang ditulis prodi pada LKPS sudah atau belum sesuai dengan praktiknya.
“Tujuannya tadi seperti yang saya sampaikan untuk mengklarifikasi bahwa apa yang sudah tertulis di LKPS yang disampailan oleh prodi ke LAMPTKES itu sudah sesuai atau tidak dengan praktek yang sebenarnya di sini,” ucap dokter Felicia.
Dokter Felcia berharap agar S3 Ilmu Kedokteran FK USU dapat menjadi center di Indonesia terkhusus wilayah Indonesia bagian Barat, sehingga Pendidikan S3 kedokteran dapat merata di seluruh Indonesia.
Author: Bambang Riyanto - Humas
Interviewee: - - -
Photographer: Irsan Mulyadi - Humas