A11Y

HOME

MENU

CARI

Prodi Bedah Mulut dan Maksilofasial FKG USU Siap Dibuka

Diterbitkan Pada15 Desember 2023
Diterbitkan OlehBambang Riyanto
Prodi Bedah Mulut dan Maksilofasial FKG USU Siap Dibuka
Copy Link
IconIconIcon

Rektor berharap melalui kegiatan visitasi ini, Prodi Bedah Mulut dan Maksilofasial mendapatkan hasil dan penilaian terbaik, serta dinilai layak untuk menerima mahasiswa baru. Penilaian terbaik atas kegiatan ini juga sangat berpengaruh atas minat para calon peserta didik untuk meneruskan pendidikannya di prodi ini, sehingga nantinya dapat menghasilkan lulusan yang kompeten, profesional dan siap berkontribusi untuk kesehatan masyarakat dan dunia kedokteran gigi secara keseluruhan.

HUMAS USU - Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Sumatera Utara (USU) menerima kunjungan Visitasi Kolegium Belah Mulut dan Maksilofasial FKG USU di Ruang Nazir Alwi-FKG USU pada Senin (11/12/2023).

 

Rektor USU Prof. Dr Muryanto Amin S.Sos MSi mengatakan, kegiatan ini merupakan tahapan yang harus dilakukan untuk memastikan bahwa Prodi Bedah Mulut dan Maksilofasial Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara sudah siap untuk melakukan kegiatan operasional dan pelayanan pendidikan, serta sesuai standar kelayakan yang diberlakukan bagi program studi baru.

 

Rektor berharap melalui kegiatan visitasi ini, Prodi Bedah Mulut dan Maksilofasial mendapatkan hasil dan penilaian terbaik, serta dinilai layak untuk menerima mahasiswa baru. Penilaian terbaik atas kegiatan ini juga sangat berpengaruh atas minat para calon peserta didik untuk meneruskan pendidikannya di prodi ini, sehingga nantinya dapat menghasilkan lulusan yang kompeten, profesional dan siap berkontribusi untuk kesehatan masyarakat dan dunia kedokteran gigi secara keseluruhan.


"Harapannya melalui visitasi ini, nanti bisa mendapatkan rekomendasi yang baik agar prodi ini bisa dibuka dan beroperasi sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya. Semoga tidak ada kendala dalam dilakukannya visitasi oleh para visitor ini," ujar rektor.

 

Salah satu tim visitor, dig. Muhammad Ruslin, M.Kes, Ph.D., Sp.BMM, Subsp. Ortog nat-D (K) menyampaikan bahwa poin penting dari visitasi ini adalah memberikan rekomendasi dan sangat optimistis pembukaan prodi baru ini dapat dilakukan, ia berharap ini menjadi momentum awal dalam pembukaan prodi ini mampu berjalan dengan baik.

 

Dekan FKG Dr.drg., Essie Octiara, Sp.KGA., menambahkan, terobosan penting yang akan dikerjakan kedepannya adalah visitasi yang sedang berlangsung akan mengeluarkan rekomendari yang baik dan akan melakukan pembukaan prodi.


Author: Bambang Riyanto - Humas

Interviewee: Prof. Muryanto Amin - Rektor USU

Photographer: Amri Simatupang - Humas

Fitur Aksesibilitas

  • Grayscale

  • High Contrast

  • Negative Contrast

  • Text to Speech

icon

Universitas Sumatera Utara

Online

Halo, Ada Yang Bisa Saya Bantu?