A11Y

HOME

MENU

CARI

USU Serahkan SK Jabatan Akademik Guru Besar kepada 17 Dosen

Diterbitkan Pada25 November 2024
Diterbitkan OlehBambang Riyanto
USU Serahkan SK Jabatan Akademik Guru Besar kepada 17 Dosen
Copy Link
IconIconIcon

USU Serahkan SK Jabatan Akademik Guru Besar kepada 17 Dosen

 

Diterbitkan oleh

Senin, 25 November 2024

Diterbitkan pada

Bambang Riyanto

Logo
Download

“Penghargaan ini adalah bagian dari usaha universitas untuk memperkuat posisi USU sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka di Indonesia, sekaligus meningkatkan daya saing di tingkat global,” jelas Prof. Muryanto.

HUMAS USU - Universitas Sumatera Utara (USU) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kemajuan dunia akademik melalui penyerahan Surat Keputusan (SK) Jabatan Akademik Guru Besar kepada 17 dosen. Penyerahan tersebut berlangsung di Ruang Senat Akademik USU, pada Senin (25/11/2024)

Rektor Universitas Sumatera Utara, Prof. Dr. Muryanto Amin, S.Sos., M.Si., menyampaikan bahwa gelar Guru Besar adalah penghargaan akademik tertinggi yang dapat diraih oleh seorang dosen. Gelar tersebut mencerminkan tidak hanya penguasaan ilmu yang mendalam, tetapi juga dedikasi terhadap Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

“Gelar ini, membawa tanggung jawab besar untuk menjadi panutan dan memberikan dampak positif, baik di lingkungan akademik maupun di masyarakat luas,” tutur Prof. Muryanto.

USU telah mencatat pencapaian luar biasa dengan mengukuhkan 68 Guru Besar sejak Januari 2021 hingga November 2024. Dengan penambahan 17 Guru Besar baru ini, total jumlah Guru Besar di USU kini mencapai 167 orang. Rektor USU menekankan pentingnya peran Guru Besar dalam membimbing mahasiswa, menciptakan pengetahuan baru melalui penelitian, serta memberikan inspirasi kepada rekan-rekan sejawat.

“Penghargaan ini adalah bagian dari usaha universitas untuk memperkuat posisi USU sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka di Indonesia, sekaligus meningkatkan daya saing di tingkat global,” jelas Prof. Muryanto.

Prof. Dr. dr. Muhammad Fidel Ganis Siregar, M.Ked(OG), Sp.O.G, Subsp.F.E.R selaku Sekretaris USU, menyoroti beberapa tantangan yang dihadapi dalam meningkatkan jumlah dan kualitas Guru Besar. Salah satu tantangan terbesar adalah memastikan dosen mampu memenuhi standar yang ditetapkan untuk mencapai jabatan Guru Besar, termasuk kontribusi dalam bidang penelitian dan inovasi.

“Jika dosen tidak menyelesaikan proses ini, tidak hanya berdampak pada dirinya sendiri, tetapi juga pada reputasi institusi,” ujar Prof. Fidel.

Sekretaris USU juga menyoroti perubahan kriteria dan standar yang ditetapkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dalam beberapa tahun terakhir. Dengan dukungan penuh dari universitas, semangat untuk terus menambah jumlah Guru Besar di USU tetap tinggi.

“Guru Besar harus menjadi panutan bagi dosen muda. Mereka diharapkan mampu membimbing dan menginspirasi generasi berikutnya agar kualitas pendidikan di USU terus meningkat,” tegas Prof. Fidel.

Momentum ini tidak hanya menjadi pengakuan atas keberhasilan individu, tetapi juga menunjukkan langkah maju USU dalam memberikan apresiasi terhadap prestasi akademik yang telah dicapai oleh dosen-dosennya. Dengan semangat tersebut, USU berkomitmen untuk terus mendukung pencapaian lebih banyak lagi Guru Besar di masa mendatang, seiring dengan penguatan peran universitas di tingkat nasional maupun internasional.

Fitur Aksesibilitas

  • Grayscale

  • High Contrast

  • Negative Contrast

  • Text to Speech

icon

Universitas Sumatera Utara

Online

Halo, Ada Yang Bisa Saya Bantu?