A11Y

HOME

MENU

CARI

USU-BPSIP Sumut Perkuat Kolaborasi Optimasi Lahan Pertanian Sumut

Diterbitkan Pada04 September 2024
Diterbitkan OlehBambang Riyanto
USU-BPSIP Sumut Perkuat Kolaborasi Optimasi Lahan Pertanian Sumut
Copy Link
IconIconIcon

Kami telah melakukan berbagai penelitian, terutama dalam pembangunan pertanian di daerah seperti Kabupaten Langkat hingga Nias. Salah satu fokus kami adalah mengoptimalkan lahan yang kurang produktif, seperti lahan Fakultas Pertanian dan Kehutanan USU di Kuala Bekala, ungkap Kepala BPSIP Sumut

HUMAS USU - Rektor Universitas Sumatera Utara (USU), Prof. Dr. Muryanto Amin, S.Sos., M.Si., menerima audiensi dari Kepala Balai Penerapan Standardisasi Instrumen Pertanian (BPSIP) Sumatera Utara, Dr. Khadijah EL Ramija, SPi, MP., pertemuan ini membahas pengembangan dan optimalisasi lahan pertanian di Sumatera Utara melalui kolaborasi. Berlangsung di Ruang Audiensi Rektor USU, pada Senin (01/09/2024)

Dalam pertemuan tersebut, Kepala BPSIP Sumut menjelaskan bahwa BPSIP telah banyak bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mendukung pembangunan sektor pertanian di Sumatera Utara sejak didirikan pada tahun 1995.

"Kami telah melakukan berbagai penelitian, terutama dalam pembangunan pertanian di daerah seperti Kabupaten Langkat hingga Nias. Salah satu fokus kami adalah mengoptimalkan lahan yang kurang produktif, seperti lahan Fakultas Pertanian dan Kehutanan USU di Kuala Bekala," ungkapnya.

Rektor USU juga menyampaikan rencana untuk mendukung permintaan Bupati Nias dalam optimalisasi lahan di Nias Utara. Kolaborasi antara Kementerian Pertanian dan BPSIP dengan USU diharapkan dapat meningkatkan produktivitas lahan tersebut.

Selain itu, BPSIP juga berperan aktif dalam mendukung pendidikan dan pelatihan mahasiswa USU. Kepala BPSIP Sumut menyebutkan bahwa banyak mahasiswa yang telah mengikuti program magang di BPSIP, di mana mereka dapat belajar dan menerapkan teknologi pertanian secara langsung. Ke depan, BPSIP dan USU juga berencana memperluas kerjasama dengan pemerintah daerah di Sumatera Utara, khususnya dalam mendukung pembangunan pertanian di daerah-daerah tertinggal.

"Kami memiliki fasilitas laboratorium yang terakreditasi dan kebun percobaan yang siap digunakan untuk kegiatan belajar dan praktik lapangan mahasiswa. Ini sejalan dengan semangat Kampus Merdeka dan Merdeka Belajar," jelasnya.

Dalam audiensi tersebut, Kepala BPSIP Sumut juga menegaskan komitmen BPSIP dalam mendukung USU melalui berbagai program penelitian dan pengembangan yang berkelanjutan. Salah satunya adalah rencana kolaborasi untuk pengembangan lahan di Kuala Bekala menjadi area pertanian produktif yang tidak hanya fokus pada budidaya, tetapi juga pada pengolahan hasil pertanian menjadi produk siap jual.

"Rektor menekankan pentingnya menghasilkan produk nyata dari kebun di Kuala Bekala, sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat luas," katanya.

Berita

Fitur Aksesibilitas

  • Grayscale

  • High Contrast

  • Negative Contrast

  • Text to Speech

icon

Universitas Sumatera Utara

Online

Halo, Ada Yang Bisa Saya Bantu?